PKS Jatiluhur Berbagi Internet Gratis untuk Warga

| August 14, 2020 | 0 Comments

PKS berbagi dan terus melayani masyarakat. DPRa Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Jatiluhur, Bekasi membagikan internet gratis untuk warga Kelurahan Jatiluhur, Kecamatan Jatiasih, Kota Bekasi.

Ketua DPRa PKS Jatiluhur Rusdi, S.Sos.I mengatakan bahwa program ini digulirkan dalam rangka membantu masyarakat yang memiliki anak-anak usia sekolah, terutama saat belanjar online atau Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ).

“Program ini untuk membantu masyarakat, khususnya selama masa belajar daring. Jam aktif Wifi nantinya dibatasi sesuai kebutuhan, untuk menunjang keperluan belajar online sekolah saja, jadi hanya jam-jam tertentu,” ujar Rusdi, Selasa (11/8) saat me-launching Program Berbagi Wifi Gratis dari PKS Jatiluhur.

Titik Wifi tersebar di beberapa area di Jatiluhur bekerja sama dengan kader PKS yang telah memiliki fasilitas internet di rumahnya. DPRa memberikan kompensasi biaya internet kepada kader PKS tersebut, jika diperlukan penambahan kapasitas pemakaian internetnya.

Sementara itu, pengguna wifi gratis adalah para tetangga yang berada dalam jangkauan wifi. Para pengguna bisa tetap menggunakan fasilitas wifi dari rumah masing-masing dengan sebelumnya meminta password kepada pemilik wifi.

Jumlah pengguna Wifi Gratis dalam satu titik sesuai kondisi. Bisa hanya satu tetangga sampai tidak dibatasi tergantung kapasitas dan jarak jangkauan Wifi.

Saat ini, baru ada 8 titik Wifi Gratis yaitu di RW 02, RW 04, dan RW 11. Ke depannya, Rusdi berharap akan tersebar banyak titik wifi gratis di Jatiluhur, tidak ada batas maksimal sehingga akan banyak yang terbantu dari program PKS ini.

“InsyaAllah titik-titik wifi terus bertambah, target kami di setiap RW ada Titik Wifi Gratis dari PKS, bukan hanya satu tapi banyak,” tambah Rusdi.

Internet merupakan fasilitas penting selama masa pandemi Covid-19 ini. Dengan aktivitas masyarakat yang lebih banyak di rumah, terutama para pelajar dan pekerja yang melakukan School from Home atau Work from Home, program Berbagi Internet Gratis dari DPRa PKS Jatiluhur ini sangat membantu masyarakat. [Humas DPC PKS Jatiasih]

Tags: , ,

Category: Kabar Jatiasih, Seputar PKS

About the Author ()

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *